Marc Marquez Absen Dalam Balap MotoGP Spanyol 2023, Tim Repsol Honda Memanggil Iker Locuna

MotoGP

sepakbolalokal.com-Juara dunia delapan kali MotoGP, Marc Marquez, dipastikan akan absen pada seri keempat MotoGP 2023 yang berlangsung di Spanyol pada Minggu (30/4/2023). Absennya Marquez dikarenakan pebalap Spanyol tersebut akan melanjutkan pemulihan usai operasi fraktur intraartikular metacarpal di tangan kanannya.

Rival Valentino Rossi tersebut harus menjalani operasi usai kecelakaan dengan pebalap dari Cryptodata RNF, Miguel Oliveira, pada seri pembuka di Portimao, Portugal. Absennya Marquez membuat tim Repsol Honda memutuskan untuk memanggil pebalap HRC di WorldSBK, Iker Lecuona, untuk membalap di Spanyol.

Keputusan tim medis yang dipimpin dr Roger de Ona terkait absennya Marquez disebabkan karena pemulihan tulang yang cedera belum benar-benar rampung. Selain itu, tim medis juga menganggap kembalinya Marquez di Sirkuit Jerez merupakan tindakan penuh risiko dan terlalu terburu-buru.

Marc Marquez di Prediksi Akan Ikut Dalam MotoGP Seri ke 5 Le Mans

Pebalap andalan Repsol Honda tersebut diprediksi akan kembali membalap pada seri kelima MotoGP 2023 yang berlangsung di Sirkuit LeMans, Perancis.

“Saya sangat meminta maaf karena telah melewatkan Grand Prix Spanyol karena seri ini selalu spesial. Atmosfer dari Jerez, membalap di rumah sendiri dan di atas semua itu, melihat dan menikmati dukungan dari para penggemar,”tambahnya.

“Saya akan melanjtkan rehabilitas dan bekerja untuk kembali secepat mungkin. Terima kasih banyak atas pesan dukungan Anda,”tandas Marquez.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *